Cara Backup Chat Whatsapp ke Google Drive -->

Cara Backup Chat Whatsapp ke Google Drive

Advertisement



Advertisement

Perlunya melakukan backup history chat mungkin diperlukan guna untuk mengembalikan data lama yang mungkin kita beranggapan data tersebut penting bisa berupa foto, dokumen pekerjaan bahkan foto bersama keluarga dan juga percakapan penting sebelumnya.

Logo Whatsapp

Baca juga :
3 Aplikasi Android Edit Foto jadi Kartun Keren .

Untuk mengatasi pesan lama pada whatsapp terhapus otomatis maka perlu melakukan backup terlebih dahulu, mungkin sebagian pengguna whatsapp yang baru memulai atau menggunakan aplikasi whatsapp pasti kebingungan apalagi fitur backup pencadangan pada whatsapp saat ini juga tergolong rumit dan perlu disetting terlebih dahulu, untuk saat ini whatsapp telah mendukung fitur backup pada google drive yang tergolong aman.

Perlunya melakukan backup ketika menggunakan akan berganti akun baru pada whatsapp jadi chat ataupun file media yang lama mungkin dikirimkan teman atau keluarga bisa dikembalikan lagi karena ketika berganti ke akun baru atau melakukan login diperangkat baru otomatis history chat yang lama akan terhapus sehingga melakukan pencadangan pada akun lama sangat diperlukan.

Cara Backup Chat Whatsapp dengan Google Drive

Berikut bagaimana cara membackup dengan google drive dan pastikan akun google anda telah sinkron pada ponsel sehingga saat melakukan pencadangan akun tersebut bisa langsung tersingkron saat melakukan pencadangan via whatsapp :

1. Buka Whatsapp.
2. Pergi ke Menu Pengaturan -> Chat -> Cadangan Chat.

Cara Backup Chat Whatsapp ke Google Drive

3. Cadangkan ke Google Drive -> pilih Hanya ketika saya mengetuk " Cadangkan ", untuk membatasi akses otomatis pembaruan otomatis pembackupan.

4. Lalu, pilih akun Google yang telah login pada perangkat kamu sebelumnya dan biasanya akan tampil pada pilihan akun.

5. Untuk melakukan pencadangan / backup, tekan tombol "Cadangkan" dan tunggu beberapa menit proses pembackupan selesai tergantung seberapa banyak file yang tersimpan.

Baca juga :
Mengganti Background Chat Whatsapp Android .
Trik Baca Pesan Whatsapp Tanpa diketahui oleh Pengirim .

Demikian bagaimana cara melakukan backup pada whatsapp android guna untuk melindungi dan menyimpan data penting pada history chat wa saat akan berganti akun baru.

Advertisement


Advertisement
LihatTutupKomentar