Aplikasi Mengendalikan / Menggeser Layar tanpa Disentuh di Android -->

Aplikasi Mengendalikan / Menggeser Layar tanpa Disentuh di Android

Advertisement



Advertisement

bloghafid.com - Menggeser layar tanpa menyentuhnya ? Bagaimana caranya ? Apa memang benar adanya ? memang benar, ada sebuah smartphone pintar yang memang telah dibekali sebuah fitur menarik yang dimana dapat menggeser layar tanpa melakukan tapping / sentuh. Sebut saja fitur tersebut adalah Air Gesture.

Fitur ini dibuat oleh produsen produk smartphone Samsung dan diselipkan pada produknya yang bernama ponsel Samsung Galaxy s4. Memang, samsung tergolong produk yang terlaris saat ini yang dimana mereka  selalu mengeluarkan produk dengan fitur unggulan dan dibandrol dengan harga yang relatif pas dengan kantong kita.

Untuk pengguna android lain tidak usah iri dengan adanya fitur air gesture seperti ini yang telah dikeluarkan ponsel Samsung tersebut, ternyata kita dapat mencobanya dan membuat ponsel kita tampak seperti ponsel canggih seperti Samsung Galaxy s4 yang memiliki fitur menggeser layar tanpa sentuh itu.

Hover Controls,
Sebuah aplikasi unik dan bermanfaat yang dapat membuat ponsel kita nampak seperti ponsel yang canggih. Biasanya kita menggeser layar android dengan menyentuh pada layar, akan tetapi sekarang berbeda dimana kita dapat kendalikan layar tanpa kita menyentuh pada bagian layar.
Aplikasi Hover Controls Android
Hover Controls
Bagaimana ? sangat canggih bukan ? Aplikasi ini memungkinkan kita untuk menggeser sekaligus mengendalikan layar entah itu untuk membuka sebuah aplikasi seperti Gallery ataupun File Manager . Kita juga dapat mengontrol seperti aplikasi mana yang tidak ingin dikontrol oleh aplikasi ini. Sensor dan juga konfigurasi dapat kita atur sedemikian rupa.

Aplikasi ini membutuhkan akses pada sistem dan pada saat pemasangan mungkin akan meminta izin terlebih dahulu agar dapat mengakses mode Admin agar fitur tertentu dapat aktif dan terkadang pada saat melakukan penghapusan, aplikasi ini juga membutuhkan izin dengan menekan tombol Disable Admin terlebih dahulu.

Dapat kita unduh melalui Playstore : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.golgorz.hoveringcontrolsfree&hl=in .

Baca juga :  Cara Power Off, Restart, Recovery Tanpa Tombol Power di Android

Bagaimana tertarik untuk mencoba aplikasi ini ?
Advertisement


Advertisement
LihatTutupKomentar